Resep Permen Turkish Delight Khas Turki Konstantinopel (Lokum) Sederhana Spesial Asli Enak. Turkish Delight merupakan permen atau kue camilan ala Turki warna warni yang terkenal seantero dunia. Makanan ini terbuat dari gula dan gel pati sehingga memiliki tekstur kenyal, lembut dan empuk seperti permen jeli atau kue dodol atau permen bisa juga manisan gula-gula kalau di Indonesia. Orang Turki biasa menyebut jajanan ini Turkish Delight sebagai lokum dan orang Indonesia menyebutnya dodol Turki karena rasanya manis dan kenyal.
Gambar Permen Turkish Delight Khas Turki |
---|
Menurut situs Wikipedia. Turkish Delight artinya Kegembiraan Turki atau lokum (Turki Utsmaniyah: لوقوم) adalah keluarga manisan yang terbuat dari gel pati dan gula. Varietas premium sebagian besar terdiri dari kurma cincang, pistachio, hazelnut atau walnut yang diikat dengan gel; varietas tradisional sering dibumbui dengan air mawar, damar wangi, jeruk bergamot, atau lemon, strawberry, dll. Kue ini sering dikemas dan dimakan dalam kubus kecil yang ditaburi gula icing, kopra, atau bubuk krim tartar agar tidak lengket. Rasa umum lainnya termasuk kayu manis dan mint. Dalam proses produksi, soapwort dapat digunakan sebagai aditif pengemulsi.
Asal mula kelezatan Turki tidak diketahui secara pasti, tetapi penganan tersebut diketahui telah diproduksi di Turki dan Iran (Persia) pada awal akhir abad ke-18.
Sejarah Asal pasti dari manisan ini belum ditentukan secara pasti; namun, kata Turki lokum berasal dari bahasa Arab al-lukum. Di dunia Arab, kelezatan Turki disebut احَة الْحُلْقُوم (rāḥat al-ḥulqūm) yang berarti 'kenyamanan tenggorokan'.
Menurut perusahaan Hac Bekir, Bekir Efendi, bernama Hacı Bekir setelah menunaikan ibadah haji, pindah ke Konstantinopel dari kampung halamannya Kastamonu dan membuka toko gula-gulanya di distrik Bahçekapı pada tahun 1777. Ia memproduksi berbagai macam permen dan lokum, kemudian termasuk sebuah bentuk unik dari lokum yang dibuat dengan pati dan gula. Bisnis keluarga, sekarang dalam generasi kelima, masih beroperasi di bawah nama pendiri.
Tim Richardson, seorang sejarawan permen, telah mempertanyakan atribusi populer dari Hacı Bekir sebagai penemu kesenangan Turki, menulis bahwa "nama dan tanggal tertentu sering keliru dikaitkan dengan penemuan permen tertentu, paling tidak untuk alasan komersial". Resep-resep Arab dan Persia yang serupa, termasuk penggunaan pati dan gula, sudah ada sebelum Bekir beberapa abad. The Oxford Companion to Food menyatakan bahwa meskipun Bekir sering dianggap sebagai penemunya, tidak ada bukti kuat untuk itu.
Turkish Delight dapat disimpan di dalam wadah bertutup rapat dan dapat bertahan selama sekitar 1 bulan dari awal pembuatan. Berikut kumpulan rahasia aneka kreasi dan variasi olahan resepi kuih turkish delight dessert box khas Turkey yang gebu dan lezat sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) step by step anti gagal yang simple, mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan ide usaha bisnis oleh-oleh makanan khas Turki atau ala Turki Istanbul. Anda juga bisa membuat variasi beberapa varian Turkish delight makanan Sultan ini, seperti Turkish delight dessert box, Turkish delight coffee, Turkish delight Choco, dll.
RESEP TURKISH DELIGHT
BAHAN :
- 4 sdm tepung maizena
- 1 sdt bubuk krim tartar
- 1 sdt vanili essense
- 2 sdt perasan lemon
- 500 gram gula pasir
- Pewarna makanan
- 200 ml air matang
CARA MEMBUAT TURKISH DELIGHT :
- Masukkan 500 gram gula pasir ke dalam panci di atas api sedang. Lalu tuangkan 200 ml air matang ke dalamnya.
- Tambahkan 2 sdt perasan lemon, kemudian masak hingga mendidih. Jangan lupa untuk terus diaduk supaya tidak gosong. Kalau sudah, kita sisihkan terlebih dahulu.
- Di panci lain, masukkan 4 sdm tepung maizena, 1 sdt bubuk krim tartar dan 150 ml air. Aduk hingga bahan tercampur rata, kemudian masak di atas api sedang, sambil terus diaduk sampai bahan mengental, ketika sudah mengental sempurna, tuangkan adonan dari panci pertama dan masak bersamaan selama 45 menit.
- Setelah warnanya keemasan, tuangkan 1 sdt vanili essense dan pewarna makanan, aduk lagi sampai tercampur.
- Terakhir, siapkan wadah lalu tuangkan adonan yang sudah jadi kedalamnya, oleskan dulu margarin supaya tidak lengket saat dikeluarkan.
- Dinginkan selama 15 menit, selanjutnya dipotong sesuai selera.
- Bahan untuk topping atau taburannya, campurkan 1 sdm tepung maizena dan 1/4 gula bubuk, taburi secukupnya di atas adonan yang telah dingin.
- Sajikan.